Tag

Selain melakukan backup ke hardisk eksternal, untuk amannya juga memiliki backup ke server lain yang tidak satu lokasi dengan server production; dalam hal ini saya memilih untuk menggunakan layanan milik Google menggunakan Google Drive. Alasannya? cepat dan gratis 😀

Untuk itu setelah memiliki account di Google, dilanjutkan dengan melakukan penginstalan rclone di server LPSE menggunakan petunjuk seperti yang dituliskan di instalasi rclone dan menghubungkannya dengan Google Drive pada tulisan sebelumnya.

Setelah itu buat sebuah file shell untuk melakukan copy aplikasi spse yang kita miliki, misalnya di dengan cara membuat file di /home/backuptogdrive-mingguan.sh.


#/bin/sh
# lakukan backup ke google drive setiap minggu
# backup etc
/usr/sbin/rclone copy /etc/ gdrive:/backupsite/etc/ 2> /home/backuptogdrive-etc.log
# backup aplikasi epns 3.6, jangan copy logs dan git
/usr/sbin/rclone --exclude='/logs/' --exclude='/.git/' copy /home/appserv/epns-prod-3.6sp3/ gdrive:backupsite/epns-prod-3.6sp3/ 2> /home/backuptogdrive-app36.log
# backu aplikasi epns 4.1, jangan copy logs dan git
/usr/sbin/rclone --exclude='/webapp/logs/' --exclude='/.git/' copy /home/appserv/spse-prod-4.1/ gdrive:backupsite/spse-prod-4.1/ 2> /home/backuptogdrive-app4.log

Silahkan lakukan penyesuaian yang disesuaikan dengan instalasi di masing-masing server.

Langkah berikutnya tinggal buat agar bisa dieksekusi dan hanya bisa dieksekusi oleh root.


# chown root:root /home/backuptogdrive-mingguan.sh
# chmod o-rwx,u+x /home/backuptogdrive-mingguan.sh

Kemudian tambahkan di crontab …


# backup ke google drive setiap hari sabtu jam 1.00
0 1 * * 6 /home/backuptogdrive-mingguan.sh

Selesai dan check di Google Drive.

NB: saya tidak memasukkan sisi keamanan dengan menambahkan enkripsi pada aplikasi dan datanya, silahkan dilakukan eksplorasi sendiri